Civitas akademika STFI Sadra menerima kunjungan rombongan Mahasiswi Universitas Darusalam Gontor

IMG_5973STFI Sadra– Rombongan mahasiswa Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor mengujungi kampus Sekolah Tinggi Filsafat Islam (STFI) Sadra 1/28/2015. Kunjungan ini di maksudkan sebagai salah satu kegiatan kuliah lapangan mahasiswa Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor dan juga sebagai sarana perekat kerjasama kedua institusi.

Dalam sambutannya dosen pendamping rombongan Al- Ustadz Asif Trisnani, M.A menyatakan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesediaan STFI Sadra dalam menerima kunjungan dari pihak UNIDA. Selain mengapresiasi keterbukaan STFI Sadra dalam menerima berbagai kunjungan dari berbagai institusi, Al- Ustadz Asif Trisnani, M.A juga mengapresiasi keseriusan STFI Sadra dalam usaha pengembangan pemikiran islam dan kajian-kajian filsafat.

Bersamaan dengan itu, Sri Muldriyanto M.Pd.I mewakili ketua STFI Sadra mengucapkan terimakasih atas kesediaan pihak UNIDA untuk berkunjung ke kampus STFI Sadra. Tak lupa beliau menyampaikan permohonan maaf dari Dr. Kholid Al Walid selaku ketua STFI Sadra atas ketidak hadiran beliau di acara tersebut dan berharap suatu saat dapat berkumpul bersama para peserta kunjungan.

Presenter lembaga dalam kesempatan ini adalah Dr. Humaidi. beliau menyampaikan beberapa ulasan mengenai latar belakang dan sejarah berdirinya STFI Sadra berikut dengan beberapa profil dosen pengajar STFI Sadra yang juga ternyata sebagian berlatar belakang alumni pondok pesantren Darussalam Gontor.

Di akhir acara kunjungan ini kedua pihak saling bertukar cendramata dan souvenir kenang-kenangan. Jumlah mahasiswa universitas Darussalam (UNIDA) Gontor dalam kunjungan ini adalah 30 orang mahasiswi dan dengan 2 orang dosen pendamping. Kedua belah pihak berharap dapat melanjutkan frekuensi dan status kerjasama yang lebih formal dan intens. Tak lupa STFI Sadra memberikan hadiah buku-buku bacaan seputar Filsafat dan Kajian al Quran kepada seluruh mahasiswi peserta kunjungan.

PROGRAM STUDI

PRODI FILSAFAT

menghasilkan sarjana filosof muda yang memiliki pemahaman luas dan keahlian di bidang filsafat Islam, serta mampu memberikan kontribusi terhadap berbagai persoalan pemikiran Filsafat dan Islam pada masyarakat, baik di tingkat nasional maupun internasional

ALQURAN DAN TAFSIR

menghasilkan para sarjana yang memiliki keahlian dalam bidang Ilmu Al-Quran dan Tafsir, mampu melakukan penelitian fenomena sosial dan keagamaan dan mencari alternatif pemecahanan masalahnya berbasiskan pada Ilmu Al- Quran dan Tafsir.

Jalan. Lebak bulus II no.2 Cilandak Barat, Jakarta Selatan 12430. Call: 021-29446460 Fax: 021-29235438 info@sadra.ac.id

About us

Sekolah Tinggi Filsafat Islam di Indonesia yang fokus pada pengkajian filsafat Islam & Ilmu Alqur’an – Tafsir. Sistem pembelajaran di dasarkan pada perpaduan antara nilai-nilai tekstual (alqur’an & Assunah) dengan pendekatan rasional yang bersumber dari khazanah ilmiah Islam klasik & kontemporer.

diggi.id
STAI SADRA
diggi.id
TUTUP