Unit Kegiatan Mahasiswa STAI Sadra
Layanan Mahasiswa
1. Senat Mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa
2. Orientasi Pengenalan Akademik dan Kampus
3. Olimpiade Al-Qur’an Nasional yang dilaksanakan setiap tahun
4. PEMIRA (Pemilihan Raya)
5. Unit Kegiatan Mahasiswa
UKM STAI Sadra
Lingkar Kajian Filsafat Teosophia
Organisasi Lingkar Kajian Filsafat Teosophia merupakan unit kegiatan mahasiswa STAI Sadra yang memiliki fokus kajian filsafat, utamanya filsafat Islam. Beranggotakan mahasiswa aktif STAI Sadra, unit kegiatan Teosophia rutin mengadakan kegiatan bedah buku dan diskusi internal seputar filsafat Islam dengan mengundang narasumber dosen internal STAI Sadra maupun dosen luar.
Lingkar Mahasiswa Tafsir Tasnim
Organisasi Lingkar Kajian Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir At-Tasnim merupakan unit kegiatan mahasiswa STAI Sadra yang memfokuskan kajiannya pada ilmu-ilmu Al-Qur’an beserta tafsirnya. Struktur unit kegiatan At-Tasnim diisi oleh mahasiswa aktif STAI Sadra. At-Tasnim rutin mengadakan kegiatan daras kitab tafsir dan diskusi seputar tema-tema ilmu Al-Quran beserta tafsirnya dengan mendatangkan narasumber yang kompeten.
Jurnalistik Sahabat Pena Sadra (SPS)
Sahabat Pena Sadra (SPS) adalah unit kegiatan mahasiswa yang fokus kegiatannya seputar dunia jurnalistik dan peliputan berita baik internal kampus STAI Sadra maupun luar kampus.
Paduan Suara Khazana Sadra
Khazana Sadra merupakan unit kegiatan mahasiswa yang memfasilitasi bakat mahasiswa STAI Sadra di bidang tarik suara. Unit kegiatan ini bertujuan untuk menghasilkan tim paduan suara yang bisa ditampilkan di setiap acara internal kampus maupun kerjasama dengan kampus luar
DKM al-Mustafa STAI Sadra
DKM Al-Mustafa adalah Unit Kegiatan Mahasiswa yang bergerak dalam bidang dakwah dan memakmurkan masjid.
Nasyid dan Hadroh
Unit kegiatan mahasiswa ini memfasilitasi mahasiswa aktif STAI Sadra untuk belajar seputar nasyid dan hadroh. Nantinya tim nasyid dan hadroh ini akan tampil di berbagai acara internal kampus maupun mewakili kampus di ajang perlombaan nasional.
UKM Phitafora
Merupakan UKM baru yang didirikan pada tahun 2024 Unit kegiatan mahasiswa ini memfasilitasi mahasiswa aktif STAI Sadra untuk belajar seputar media dan videografi.
UKM Ahbabul Lughah
Organisasi mahasiswa pecinta bahasa Inggris Unit kegiatan ini memfokuskan kegiatannya seputar kajian bahasa Arab, nahwu, sharaf, muhadlarah, dan qiraatil kutub. Dibimbing oleh dosen yang berkompeten di bidangnya, Ahbabul Lughah juga aktif ikut serta di berbagai ajang musabaqah antar mahasiswa tingkat nasional.
UKM Flash
Organisasi mahasiswa pecinta bahasa Inggris Flash merupakan unit kegiatan mahasiswa STAI Sadra yang khusus mendalami Bahasa Inggris, grammatikal, conversation, dan membaca sumber-sumber buku berbahasa Inggris. Flash beberapa kali berpartisipasi mengirim anggotanya dalam perlombaan antar mahasiswa di cabang lomba Bahasa Inggris.